===== VIVA –Di tengah pandemi COVID-19 seperti saat ini, pergi keluar rumah untuk ngabuburit menunggu waktu berbuka puasa, mungkin akan berisik...

VIVA –Di tengah pandemi COVID-19 seperti saat ini, pergi keluar rumah untuk ngabuburit menunggu waktu berbuka puasa, mungkin akan berisiko. Nah, biar gak bosen menunggu waktu berbuka puasa, kamu masih bisa melakukan aktivitas seru. Selain ibadah, sesekali manjakan diri untuk menonton film favorit. Film horor, mungkin bisa jadi pilihan juga. Mau tahu rekomendasi film horor yang bisa temani kamu jelang waktu berbuka?
Mungkin banyak yang belum tahu, menoton film horor punya manfaat juga lho. Film horor yang seram bisa memacu adrenalin sehingga menimbulkan perasaan bahagia. Nah, ketika kamu menyaksikan film yang seram, otak ternyata melepaskan senyawa kimia seperti dopamin, serotonin dan glutamat. Senyawa ini dikenal mampu menurunkan stres dan kecemasan.
Gimana, tertarik gak ngabuburit di rumah sambil nonton film horor? Jika tertarik, berikut ini ada rekomendasi film horor di Netflix yang bisa kamu tonton. Penasaran apa saja filmnya? Berikut, 10 rekomendasi film horor di Netflix yang bisa kamu tonton jelang waktu buka puasa.